Selasa, 01 Januari 2013


SATUAN ACARA PENYULUHAN
ALAT KONTRASEPSI





Oleh :
MONIKA JELITA PUTRI
104114501
TINGKAT III.A












PRODI DIII KEBIDANAN
POLTEKKES KEMENKES RI PADANG
T.A. 2012/2013




SATUAN ACARA PENYULUHAN KB
PADA PASANGAN USIA SUBUR


Pokok Bahasan           : Alat kontrasepsi
Sub Pokok bahasan     : Metode Kontrasepsi
Sasaran                       : PUS KK BINAAN RW 01 RT 01 Kel.Tabiang Banda Gadang
Hari / tanggal              : Sabtu 1 Desember 2012 dan 9 Desember 2012
Waktu                                     : 16.00 WIB Selesai
Tempat                        : Rumah KK BINAAN
Penyuluh                     : Monika Jelita Putri

A.    LATAR BELAKANG
Tingginya angka kematian ibu di Indonesia akibat resiko tinggi untuk melahirkan menjadi perhatian pemerintah. Sehingga diadakannya program keluarga berencana ( KB ) sebagai salah satu cara untuk mengurangi tingginya angka kematian ibu, banyaknya anak-anak terlantar dan dengan jarak usia yang sangat dekat juga menjadi perhatian pemerintah.
Dan dengan penggunaan KB tersebut, diharapkan dapat mengurangi resiko kematian ibu yang belakangan ini makin meningkat.
Penggunaan kontrasepsi merupakan salah satu alternative untuk ibu dan suami agar dapat mencegah kehamilan. Alat kontrasepsi yang saat ini sudah tersedia bermacam-macam. Selain adanya alat kontrasepsi untuk wanita juga tersedia alat kontrasepsi untuk pria. Hanya saja yang menjadi masalah saat ini, kurangnya pengetahuan akan metode memilih kontrasepsi, keuntungan, kerugian, serta efek samping dari pemakaian alat kontrasepsi tersebut. Dan alat kontrasepsi yang sangat mudah di dapatkan seperti di minimarket. Tugas kita sebagai tenaga medis yaitu berusaha membantu masyarakat agar mereka mau menggunakan alat kontrasepsi untuk mewujudkan program pemerintah yaitu setiap keluarga memiliki anak 2 orang.


 apalagi yaaa.... klik disini

0 komentar: